Painan (10/09) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil mengadakan rapat monitoring dan evaluasi internal, Kamis (09/09/2021). Rapat diruang kerja Kadis ini diikuti oleh seluruh Kepala Bidang, Kepala Sub Bagian dan Kepala Seksi serta Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Dinas, Evafauza Yuliasman, Dt. M.A Tigo Lareh. Agenda rapat monev ini sehubungan dengan target kinerja yang harus dicapai oleh Kepala Dinas Dukcapil sebagaimana tertuang dalam Perjanjian Kinerja Tahun 2021 Kepala Dinas dengan Dirjen Dukcapil Kemendagri.
Rapat yang dimulai pada pukul 10.00 WIB ini diawali dengan penyampaian data capaian kinerja triwulan tiga Tahun 2021 oleh Kadis, yang telah disampaikan kepada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Sumatera Barat dan diteruskan kepada Direktorat Dukcapil Kemendagri.
Dari data yang disajikan tersebut, Kepala Dinas Dukcapil memberikan beberapa instruksi kepada penanggung jawab kegiatan dan kepala seksi terkait agar lebih memaksimalkan pelaksanaan tugas agar target kinerja yang menjadi beban kerja dinas dapat terpenuhi dengan baik dan mendapatkan penilaian baik pula. “Pada dasarnya, capaian kinerja Dinas Dukcapil Pesisir Selatan sudah berada pada level sangat baik, namun kita tidak boleh berpuas diri dan bahkan kita harus mengusahakan agar capaian kinerja kita mencapai seratus persen pada pengukuran kinerja selanjutnya” tegas Kadis.
Kemudian yang turut menjadi perhatian dalam rapat kali ini adalah perkembangan pelayanan di Unit kerja Layanan, disini kadis meminta agar dapat mempertahankan pelayanan kepada masyarakat dan tugas kita terus bekerja saja dengan baik serta jangan terpengaruh dengan isu-isu yang dapat melemahkan kinerja, fokus saja bekerja. Rapat diakhiri dengan pembahasan mengenai hal-hal yang berkembang mengenai pelayanan, peralatan kerja, anggaran dan Unit Kerja Layanan Kecamatan.
Belum Ada Komentar
Jadilah yang pertama memberikan komentar pada berita ini.