Pengumuman
PERUBAHAN ATAS SURAT KEPUTUSAN KEPALA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL NOMOR : 400.12.4/20/DISDUKCAPIL/2025 TENTANG PENETAPAN PEJABAT PENGELOLA... Klik disini untuk detail

Disdukcapil

Kabupaten Pesisir Selatan

HARI KEDUA GANGGUAN JARKOMDAT, TIM TEKNIS PUSAT UPAYAKAN PERBAIKAN

13 Aug 2020 09:32:24 WIB 324x dibaca mahendra
HARI KEDUA GANGGUAN JARKOMDAT, TIM TEKNIS PUSAT UPAYAKAN PERBAIKAN

Painan (13/08). Hari ini, Kamis (13/08/2020), Jaringan Komunikasi Data Aplikasi SIAK Pelayanan Dukcapil masih terputus akibat kebakaran STO Pekanbaru pada hari Selasa (10/08/2020) yang lalu. Ini merupakan hari kedua gangguan yang menyebabkan pelayanan administrasi kependudukan masih belum dapat berjalan secara normal.

Komunikasi antar tim teknis Dinas Dukcapil Kabupaten/Kota juga berlangsung secara intensif membahas permasalahan tersebut melalui group percakapan di aplikasi WhatsApp. Dalam pembahasan yang turut melibatkan Tim Teknis dari Direktorat PIAK Direktorat Jenderal Dukcapil Kemendagri ini tengah diupayakan menyediakan jalur komunikasi data yang dapat dimanfaatkan oleh daerah yang terdampak akibat peristiwa tersebut, karena cakupan yang cukup luas yaitu seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Barat dan Riau.

Dari beberapa percobaan yang telah dilakukan untuk memberikan akses ke jaringan komunkasi data pusat melalui Bypass Server To Server masih belum menunjukkan hasil yang signifikan dan belum bisa dioperasionalkan untuk pelayanan adminduk. Namun tim teknis Kemendagri masih berupaya melakukan uji coba untuk memfasilitasi jaringan bypass ini untuk mengantisipasi jika perbaikan dan normalisasi jarkomdat oleh telkom memakan waktu lama dan menghambat dinas dukcapil kabupaten/kota dalam memberikan pelayanan.

“Dukcapil Pesisir Selatan merupakan salah satu daerah yang dijadikan lokus uji coba koneksi Direct Connection Bypass Server to Server oleh tim teknis pusat dan kami telah berkomunikasi secara intens dengan mereka, namun kita masih menunggu upaya yang lebih maksimal lagi agar pelayanan adminduk di Dinas dan UKL dapat berjalan lancar kembali” papar Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan dan Pemanfaatan Data, Sartoni Nursalim, S.Kom. (Ant)

Bagaimana pendapat Anda?
0
0

0 Komentar

Belum Ada Komentar

Jadilah yang pertama memberikan komentar pada berita ini.

Berikan Komentar