Pesisir Selatan (04/03) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pesisir Selatan, berhasil meraih penghargaan kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik dari Ombudsman RI.
Dukcapil Kabupaten Pesisir Selatan, meraih nilai 85,78 point atas penilaian Ombudsman dan berada di Zona Hijau Kualitas Tinggi dalam Kepatuhan Standar Pelayanan Publik. Dengan point tersebut menempatkan Disdukcapil sebagai OPD peraih nilai kepatuhan tertinggi diantara OPD lain yang termasuk lokus penilaian di Kabupaten Pesisir Selatan di tahun 2023.
Penghargaan diserahkan Bupati Pesisir Selatan, Drs. Rusma Yul Anwar, M.Pd kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pesisir Selatan Beriskhan, S.Sos, M.Si didampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pesisir Selatan Mawardi Roska, SIP, penghargaan tersebut merupakan hasil dari kegiatan pengawasan pelayanan publik yang dilakukan Ombudsman RI.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pesisir Selatan, Beriskhan, S.Sos, M.Si mengutarakan ucapan syukur Alhamdulillah atas karunia Tuhan Yang Maha Esa Allah SWT dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran pegawai Disdukcapil Kabupaten Pesisir Selatan, Unit Kerja Layanan (UKL) Kecamatan se Kabupaten Pesisir Selatan, Instansi/Lembaga dan Masyarakat Kabupaten Pesisir Selatan yang selama ini telah memberikan dukungan dan kerjasama atas pencapaian kinerja ini.
"Intinya, apresiasi ini menjadi kami lebih berbenah untuk mempertahankan, bahkan diupayakan lebih baik lagi, "terang kadis, 04 Maret 2024.
Adapun indikator penilaian yang menjadi penilaian Ombudsman RI Perwakilan Wilayah Sumatera Barat Padang yakni, ketersediaan sarana prasarana, ramah disabilitas, kepatuhan terhadap standar pelayanan publik agar jangan ada mal administrasi.
Setiap tahun Ombudsman melakukan evaluasi terhadap pelayanan publik, dinas, instansi atau lembaga yang memberikan pelayanan publik kepada masyarakat guna mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas, cepat, mudah dan mampu memberi tingkat kepuasan bagi masyarakat secara umum.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pesisir Selatan, Beriskhan, S.Sos, M.Si mengatakan penghargaan yang diraih ini akan dijadikan stimulus dan semangat agar Disdukcapil Pesisir Selatan semakin meningkatkan pelayanan. Dengan begitu, akan menciptakan layanan yang mudah dan membahagiakan masyarakat.
“Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Pesisir Selatan yang telah berpatisipasi dalam penilaian pelayanan, sehingga Disdukcapil Kabupaten Pesisir Selatan mendapatkan raihan prestasi ini. Keberhasilan ini diraih atas tugas bersama karena team work yang kuat dari semua petugas Disdukcapil Kabupaten Pesisir Selatan” tutupnya.
Belum Ada Komentar
Jadilah yang pertama memberikan komentar pada berita ini.