DINAS PERTANIAN LAKUKAN INSTALASI IDENTITAS KEPENDUDUKAN DIGITAL
16 Sep 2022
11:13:14 WIB
152x dibaca
admin
Painan(16/9). Dirjen Dukcapil Kemendagri melakukan sebuah inovasi di tahun 2022 ini dengan Aplikasi Digital yang bernama “Identitas Kependudukan Digital (IKD)”. Inovasi tersebut sebagai wujud era digitalisasi pada dunia global saat ini. Aplikasi Identitas Digital memberikan kemudahan masyarakat dalam hal mengakses Data Kependudukan dan data lainnya yang terhubung dengan aplikasi Identitas tersebut.
Identitas Kependudukan Digital dapat di download di Playstore untuk Smartphone Andorid, namun untuk Smartphone jenis Iphone belum tersedia di Appstore, dan sedang dalam pengembangan oleh Dirjen Dukcapil Kemedagri. Sesuai instruksi dari Dirjen Dukcapil Kemendagri kepada Dinas Dukcapil di kabupaten/kota untuk segera membantu masyarakat dalam menginstall aplikasi tersebut, maka Dinas Dukcapil Kabupaten Pesisir Selatan menindaklanjuti arahan tersebut dengan membuat jadwal tim teknis untuk mendatangi satu persatu OPD/Dinas yang berada di Kabupaten Pesisir Selatan dan juga memberikan tugas ini kepada UKL Kecamatan untuk membantu masyarakat yang datang mengurus dokumen kependudukan di kantor.
Pada hari Rabu 14 September 2022 Tim Teknis dari Dukcapil mendatangi OPD/Dinas Pertanian dan telah menginstal aplikasi Identitas Kependudukan Digital lebih dari 75 orang yang berada di Dinas tersebut. Upaya ini dilakukan agar mempercepat capaian dalam instalasi aplikasi Identitas Digital tersebut. Oleh karena itu dengan adanya aplikasi Identitas Kependudukan Digital diharapkan dapat memberikan satu lagi kemudahan bagi masyarakat mempergunakan untuk kepentingan atau urusan administrasi lainnya.
Belum Ada Komentar
Jadilah yang pertama memberikan komentar pada berita ini.