Painan (11/08). Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pesisir Selatan adakan Rapat Koordinasi Bulanan yang diikuti oleh seluruh pejabat struktural beserta seluruh Kepala Unit Kerja Layanan Dukcapil Kecamatan se-Kabupaten Pesisir Selatan, Selasa (11/08), di Kantor Dinas Dukcapil tepatnya di ruang kerja kepala dinas. Rapat koordinasi ini merupakan agenda rutin setiap bulan yang bertujuan untuk memonitoring dan evaluasi pelaksanaan pelayanan, administrasi, dan permasalahan yang berkembang selama bulan berjalan.
Rapat dibuka langsung oleh kepala dinas, Evafauza Yuliasman, Dt. M.A Tigo Lareh, dengan sambutan dan arahan serta evaluasi pelaksanaan tugas kepada masing-masing kepala UKL. Setelah arahan dan evaluasi dilanjutkan dengan diskusi tentang permasalahan yang dihadapi oleh masing-masing UKL serta informasi terbaru di daerah layanan UKL dan secara langsung ditanggapi oleh kepala dinas atau kepala bidang terkait sesuai permasalahan yang dihadapi.
Yang cukup mengejutkan pada rakor kali ini, tenyata Bupati Pesisir Selatan, H. Hendrajoni, SH, MH, menyediakan waktu untuk hadir setelah menghadiri acara di Painan Convention Center. Para peserta rakor mendengarkan secara antusias penyampaian arahan dari bupati. Dalam arahan beliau, Bupati mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Dinas Dukcapil dan jajaran UKL. Kepada UKL bupati mengatakan sangat mengapresiasi pelayanan adminduk yang diberikan bahkan sampai ke pintu rumah. “Berkat kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas, pelayanan adminduk Kabupaten Pesisir Selatan dinobatkan sebagai Pelayanan Adminduk terbaik di Indonesia yang saya terima sewaktu menghadiri Rapat Koordinasi Nasional I Tahun 2020 di Makasar, Februari yang lalu. Ini adalah kebanggaan dukcapil dan kebanggaan daerah” ujar Bupati dengan bangga.
Pada akhir arahannya, bupati berpesan agar tetap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjadikan pengabdian ini sebagai bentuk amal ibadah serta menghindari diri selaku aparatur negara dari tindakan-tindakan yang melanggar aturan. (Ant)
Belum Ada Komentar
Jadilah yang pertama memberikan komentar pada berita ini.